Cimory Mountain Dairy atau lebih dikenal dengan Cimory adalah perusahaan yang bergerak di bidang pengolahan hasil ternak khususnya sapi. Olahan yang berbahan dasar susu ini bisa menjadi berbagai macam pangan serta minuman yang dapat memberikan asupan gizi cukup untuk masyarakat. Tidak hanya itu, perusahaan yang terletak di Jl. Raya Puncak No. 435 KM 77, juga mengolah daging sapi dan kacang kedelai yang juga merupakan sumber protein hewani dan nabati. Jelas saja, susu dengan berbagai jenis rasa, sosis sapi, sampai ke tahu jepang (tofu) bisa diproduksi.
Donny Souisa, manager bagian edukasi dan product knowledge, mengenalkan konsep wisata edukatif kepada pengunjung. Dairy Educational merupakan tema yang diusung perusahaan yang sudah melebarkan sayap sampai ke Semarang, Jawa Tengah ini.
Kesadaran akan rendahnya prosentase konsumsi protein di Indonesia, melandasi berdirinya perusahaan ini. “Owner-nya sendiri seorang ahli teknologi. Jadi dia mau orang Indonesia dapat asupan protein. Negara kita termauk yang paling jelek (prosentase konsumsi protein perkapitanya – red).”, tutur Donny. Dari sinilah awal mula terbentuknya sebuah perusahaan yang bergerak di bidang hasil olahan ternak.
Apa yang ingin Cimory sumbangkan kepada Indonesia pun begitu jelas. Terlihat dari visi misi perusahaan ini, yaitu : “Meningkatkan konsumsi protein masyarakat Indonesia.”.
Di tempat ini, Anda bisa memilih paket wisata edukatif. Cimory Dairy Tour adalah program wisata edukatif yang ditawarkan oleh perusahaan ini. Konsep program ini untuk mengenalkan asal-usul macam-macam produk susu. Mulai dari peternakan sampai proses pengolahan menjadi susu siap minum atau yang disebut sebagai grass to glass.
Dimulai dengan mengenal alam di sekitar Cimory yang penuh dengan tumbuhan-tumbuhan tropis. Pengunjung akan disuguhkan dengan pemandangan luar biasa yang dapat dinikmati dengan mata telanjang. Anda pun dapat bertanya mengenai peranakan tanaman Anggrek Bulan yang di lestarikan oleh pihak Cimory.
PAKET WISATA EDUKASI CIMORY DAIRY TOUR
Include :
- Bis Pariwisata (AC, RS, Flat TV, DVD, Karaoke)
- Perizinan & Administrasi
- Program Cimory Educational Tour
- Lunch
- Snack
- Tour Leader/Guide
- Merchandise ( pin name tag wisatasekolah.com)
- Spanduk Kegiatan
- Akomodasi (Tol, Parkir, dll)
- Free Guru 25:1
Activity :
- Mengetahui dan mempelajari berbagai jenis sapi
- Memberi makan Sapi
- Memerah susu sapi
- Belajar membuat yoghurt
- Cimory Dairy Tour
Harga Paket mulai dari :